Kantor Kemenag Mesuji salurkan Bantuan Alat Kesenian Islam dan Sound System kepada Lembaga yang berhak menerimanya

Mesuji (Humas) – Kasubbag TU Ma’ruf mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji menyerahkan Bantuan 1 Set Alat Kesenian Rebana kepada Lembaga Kesenian Nurul Mustofa dan 2 Unit Sound System Advance, kepada Lembaga Kesenian Ponpes Darul Falah Al Amin dan Majelis Taklim Aisyiyah, turut dihadiri Kasi Bimbingan Masyarakat Islam Darul Alipi beserta jajaran, dan Penerima Bantuan Alat Kesenian, yang berlokasi di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji. (15/03/2023)

Kegiatan di pimpin oleh Kasi Bimbingan Masyarakat Islam Darul Alipi ia menyampaikan beberapa hal yang pertama bahwa di DIPA Seksi Bimas Islam Tahun 2023 itu ada anggaran yang sifatnya adalah bantuan sosial yang berupa Bantuan Alat Kesenian Islam dan Bantuan Sound System Advance yang di peruntukan untuk Majlis Taklim yang ada di Kabupaten Mesuji, dan perlu saya sampaikan bahwa ketersediaan Bantuan itu sangat minim sekali tetapi harus memenuhi prosedural yang kompleks, harus melalui proses pengumuman, kemudian proses pengumpulan proposal, proses saksi proposalnya, proses verifikasi lapangan dan proses yang terakhir adalah proses keputusan oleh sebuah rapat yang terdiri dari Tim untuk penentuan dari hasil rangkaian-rangkaian tadi itu sehingga diputuskan siapa yang berhak untuk menerima bantuan tersebut, secara proses itu semua sudah dilalui dan mudah-mudahan secara juknis secara keseluruhan itu sudah memenuhi kriteria semua. Ucap Darul Alipi

Dikesempatan yang sama kasubbag TU Ma’ruf menyampaikan  seperti yang disampaikan oleh Kasi Bimas Islam bahwa memang prosedurnya seperti itu, kami mohon kepada bapak/ibu yang menerima Bantuan tolong jangan dilihat dari besarannya bantuan yang diberikan, bentuknyapun sangat sederhana, saya mohon dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, tetapi ini bentuk kepedulian Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji terhadap Masyarakat Kabupaten Mesuji, walapun sedikit tolong dimanfaatkan, dirawat, dan diperguakan sebaik-baiknya, mudah-mudahan apa yang diberikan dari Kantor Kemenag Mesuji menjadi berkah, bermanfaat bagi Majelis Taklim, Kesenian Kosidah atau Lembaga apapun itu untuk lebih bermanfaat lagi kedepannya. (ba/m)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *