Pembacaan Doa pada Upacara HUT RI Ke 78, dan Memberikan Sertifikat Halal Kepada UMKM, oleh Kepala Kemenag Mesuji

Mesuji (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji Johan Yusuf mengikuti Upacara Peringatan detik-detik proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 di Kabupaten Mesuji dan menjadi petugas pembacaan doa berlangsung khidmat. Sementara itu Bupati Mesuji Sulpakar, menjadi inspektur upacara di lapangan Pemkab Mesuji. (17/08/2023)

Upacara bendera juga dihadiri Sekretaris Daerah Syamsudin, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Ketua DPRD Mesuji Elfianah, Kejari Mesuji, Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI-Polri, organisasi masyarakat, dan anak sekolah serta tamu undangan lainnya.

Upacara peringatan detik-detik proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 di Kabupaten Mesuji dimulai pukul 07.00 WIB. Untuk perwira upacara yakni AKP. Iwan Dharmawan, dan Komandan upacara Iptu. Asep Suhendi Sedangkan pembacaan teks proklamasi dilakukan Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah, Serta pengibaran bendera pusaka merah putih dilakukan oleh pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) seebanyak 28 Orang.

Adapun upacara peringatan detik-detik proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 mengusung tema “Terus Maju Untuk Indonesia Maju”, dalam keadaan tertib, aman, dan lancar. Usai Pelaksanaan Upacara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji yang bekerjasama dengan Dinas Koperindag Kabupaten Mesuji memberikan Sertifikat Halal Kepada UMKM sebanyak 33 Sertifikat Halal. (ba/m)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *