Apel Pagi Perdana Tahun 2022, Kakankemenag Mesuji Bahas Transformasi Layanan

Mesuji (Humas) – Untuk pertamakalinya di Tahun 2022, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji adakan Apel Senin pagi sekaligus Apel tanggal 17 yang diselenggarakan di Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji, setelah minggu lalu Apel tidak memungkinkan dilaksanakan, dikarenakan hujan deras mengguyur dari pagi hingga siang.

Bertindak sebagai Pembina, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji, Drs. H. Karwito, M.M, didampingi oleh Kasubbag Tata Usaha, Kepala Seksi Pendidikan Islam, Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam, Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah, serta dihadiri Kepala KUA Se-Kabupaten Mesuji dan seluruh ASN maupun PTT.

Saat Amanat, Karwito bahas Tag line Kementerian Agama Tahun 2022 terkait dengan Transformasi Layanan Umat. Menurutnya Kementerian Agama adalah instansi Pemerintah yang bergerak dibidang pelayanan, maka sudah semestinya pelayanan menjadi priotitas dan selalu ditingkatkan seiring dengan perkembangan tekhnologi.

Tekhnologi saat ini berkembang begitu pesat, seiring dengan itu, maka sudah seharusnya pelayanan yang ada di Kementerian Agama Kabupaten Mesuji meningkat. Saat ini sarana sudah tersedia, manusianya juga mupuni, jadi pelayanan yang tersedia harus cepat, tepat dan sesuai dengan aturan yang ada” (rz/ba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *