Dharmawanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji. Memperingati Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim

Mesuji (Humas) – Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam H. Darul Alipi, S.Ag.,M.M wakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji, berikan sambutan dalam agenda Peringatan Isra’ Miraj  Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim. bertempat di Musholla Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji. Senin, 21 Februari 2022.

Ketua Darmawanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji yang diwakili oleh Eni Malikah, S.Ag dalam sambutannya mengatakan, pada saat dilaksanakan rapat dharmawanita Persatuan pertama kali, telah disepakati bahwa setiap bulan dilaksanakan kegiatan arisan anggota, untuk penerimaan arisan dilakukan pertiga bulan satu kali. Untuk itu kegiatan ini merupakan kegiatan tiga bulan pertama pada tahun 2022.

Eni Malikah, S.Ag menyampaikan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah mengikhlaskan sebagian hartanya untuk menyantuni anak – anak yatim. Santunan anak yatim pada hari ini telah terkumpul uang sebesar “Lima Juta Empat Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah” dan diberikan kepada anak yatim sebanyak 17 orang.

Agenda yang dihadiri oleh Kasi Bimas Islam, Kasi Penyelenggara Haji Dan Umrah, Pengurus Dharmawanita Persatuan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji, dan Anak Yatim berjalan lancar dengan penerapan protokol Kesehatan yang ketat.

Lebih lanjut H. Darul Alipi, S.Ag.,M.M dalam sambutanya mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas dilaksanakannya kegiatan Peringatan Isra’ Miraj Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim yang diselenggarakan oleh Pengurus Dharmawanita Persatuan Kantor Kemeneterian Agama Kabupaten Mesuji. Mudah-mudahan  apa yang sudah disisihkan dari sebagian rizkinya akan menjadi nilai ibadah, dan  bermanfaat bagi anak-anak yatim selain itu beliau beliau berharap agar kegiatan seperti ini terus dilaksanakan karena mereka (anak yatim) merupakan tanggung jawab kita semua. Supaya mereka dapat meneruskan pendidikan dan mendapatkan kehidupan yang layak dan mendokan mereka agar cita-cita mereka dapat tercapai dan tentunya kelak dapat berguna bagi masyarakat bangsa dan negara.

Setelah kegiatan arisan dan santunan anak yatim dilanjutkan ceramah agama yang di isi oleh KH. M Chusni Fadil, S.Pd.I ketua MUI Kabupaten Mesuji. (ba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *