Kementerian Agama Melakukan Vaksin Booster Covid-19

Mesuji (Humas) – Kasubbag TU Drs, H. Ma’ruf, M.M dan Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat  Islam H. Darul Alipi, M.M beserta Jajaran dan Guru Madrasah RA, MI, MTs dan MAN dibawah lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji mengikuti kegiatan pelaksanaan Vaksinasi Booster Covid-19 yang berlokasi di Puskesmas Wira Bangun, Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji. Selasa, 01 Maret 2022.

Ma’ruf mengatakan, pelaksanaan vaksinasi booster atau dosis ketiga selain untuk menindaklanjuti arahan dari Pemerintah dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, juga merupakan bentuk kesadaran diri para ASN dalam meningkatkan imunitas (daya tahan tubuh) terhadap varian baru Covid-19.

Lebih lanjut, Ma’ruf menyampaikan, Kementerian Agama Kabupaten Mesuji “Merupakan bagian dari Pemerintah, dan kita selaku ASN Kementerian Agama Kabupaten Mesuji berkewajiban memberikan contoh yang baik kepada masyarakat atas pelaksanaan vaksinasi ini”. Oleh karena itu vaksinasi booster ini akan kita dukung, dengan cara ikut serta melakukan vaksinasi dan juga turut memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang manfaat dari pemberian vaksin booster ini. Khususnya dilingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji. (ba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *