Mesuji (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji melalui Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah gelar kegiatan Manasik Haji tingkat kecamatan pada Rabu pagi (25/05/2022) yang dihadiri oleh jamaah haji dari enam kecamatan. Kegiatan tersebut diselenggarakan di KUA Tanjung Raya dan dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji Drs. H. Karwito, M.M.
Kepala KUA Tanjung raya Mat Yazid, S.Ag., yang saat itu bertindak sebagai pemateri ungkapkan dirinya sangat senang dengan antusias peserta manasik Haji, walaupun kegiatan tersebut terkesan mendadak dan digelar ditengah teriak matahari, namun tidak sedikitpun menyurutkan semangat mereka.
“saya senang sekali melihat peserta yang antusias, ada yang jauh-jauh datang dari RJU dan sampai sini ikut kegiatan juga tetap dengan semangat yang tinggi. Mereka tampak Bahagia menjalani kegiatan Manasik, ini disebabkan karena setelah beberapa tahun keberangatan sempat tertunda dan kini mereka tengah bersiap untuk pergi Haji” Ujar Mat Yazid
Rencananya kegiatan Manasik haji tingkat kabupaten akan kembali diadakan pada tanggal 31 Mei 2022 mendatang. Oleh karena itu, Yazid berpesan pada peserta yang hadir saat itu, untuk menjaga Kesehatan dan menjaga semangat, agar dapat menjalankan rangkaian kegiatan persiapan haji dengan lancar.
Manasik diperlukan guna memberikan pemahaman kepada setiap calon jamaah haji tentang tujuan keberangkatannya ke tanah suci, terutama bagi yang baru pertama kali pergi ke tanah suci. Setelah manasik haji para calon jamaah diharapkan dapat memahami hal-hal apa saja yang harus dilakukan pada saat melakukan ibadah haji nantinya. (rz)