Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Septian Eko Firgianto Teken Kontrak Rehab Kantor Kemenag

Mesuji (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji Drs. H. Karwito, MM bersama dengan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Septian Eko Firgianto, S.Kom melaksanakan Penandatanganan Kontrak Kerja Penyedia Jasa Konstruksi dengan CV Tuah Derajat dan Jasa Konsultan Pengawasan CV. Cantika Artasa, bertempat di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji. (28/06/2022)

Pejabat Pembuat Komitmen Septian Eko Firgianto mengatakan, seleksi Pemenang Tender ini dilakukan sudah melalui proses yang terbuka melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik  (LPSE), dan Rehab Gedung Kantor Sementara Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji akan dimulai pada tanggal 29 Juni 2022, sesuai dengan estimasi dari perencana akan selesai di akhir November 2022. Ujarnya

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji, Karwito mengatakan dalam ruangan ini semuanya adalah satu kesatuan dalam rangka mewujudkan cita-cita yang baik dan harus menjaga dengan baik komunikasi seluruh unsur yang terlibat.

“Kita berharap semua stakeholder yang terlibat kiranya dapat memberikan bangunan yang berkualitas sesuai dengan harapan kita semua, utamanya kepada Penyedia Jasa Konstruksi CV Tuah Derajat dan Jasa Konsultan Pengawasan CV. Cantika Artasa yang bekerjasama dengan kita,”

Kerjasama dalam mendirikan bangunan megah yang didambakan, untuk itu mari melaksanakan pekerjaan ini dengan nawaitu yang baik, dan tidak hanya dinikmati oleh kita saja, tetapi juga bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat. tutup karwito (ba)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *