Mesuji (Humas) – Pengawas Madrasah Samsul Hadi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji menghadiri agenda Sosialisasi Kebijakan Dan Instrumen Akreditasi Sekolah Dan Penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama Antara Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Mesuji Dengan Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah Provinsi Lampung, di hadiri Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Mesuji Andi S Nugraha dan undangan lainnya, bertempat di SMPN 1 Mesuji Kecamatan Simpang Pematang. (31/08/2023)
“Menurut Samsul, Sosialisasi Kebijakan Dan Instrumen Akreditasi Sekolah Dan Penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama Antara Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Mesuji Dengan Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah Provinsi Lampung, membuktikan jika BAN S/M Provinsi Lampung memiliki kesamaan tujuan yakni bertek ad untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Mesuji.” Ungkapnya
“Melalui sosialisasi ini, kita semua berharap satuan pendidikan yang akan melaksanakan akreditasi tahun 2023-2024 dengan harapan hasil penilaian yang lebih maksimal, kita berharap melalui kegiatan ini satuan pendidikan akan lebih paham tentang mekanisme pelaksanaan akreditasi, instrumen yang digunakan, serta apa yang harus dipersiapkan oleh sekolah/madrasah.” Tegasnya (ba/m)