Mesuji (Humas) – Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji Rohman dan Samsul Hadi, lakukan Kunjungan Kerja di MI A Rahman Desa Panca Warna Kecamatan Way Serdang, dalam rangka Monitoring dan Evaluasi, pelaksanaan Penilaian Akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 2023-2024 Siswa kelas 1 hingga kelas 5.
Dalam Kunjungannya pada Rabu, (29/05/2024) lalu, Pengawas Madrasah Kemenag Mesuji memantau jalannya Penilaian Akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 2023-2024 yang sedang berlangsung, ia juga melihat kesiapan Madrasah dalam melaksanakan Penilaian Akhir Semseter Genap Tahun Pelajaran 2023-2024 baik dari segi administrasi, pengawas ujian, soal naskah hingga durasi pengerjaan soal.
Selain itu, Pengawas Madarasah juga menanyakan langsung kepada Kepala MI A Rahman terkait kendala apa saja yang dialami pada saat akan melaksanakan Penilaian Akhir Semester Genap. “Alhamdulillah sudah berjalan dengan baik, semoga pelaksanaan Penilaian Akhir Semester terlaksana dengan baik. Jelasnya kepada Humas Kemenag Mesuji. (ba/m)