Mesuji (Humas) – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Lampung ke-50 di Kota Bandar Lampung resmi ditutup, pada minggu malam, yang bertempat di lapangan saburai enggal Bandar Lampung, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mesuji Johan Yusuf didampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha Ma’ruf beserta Para Kasi Dan Kontingen Kafilah Kabupaten Mesuji ikut menghadiri kegiatan tersebut. (16/10/2023).
Kabupaten Mesuji keluar sebagai Peringkat ke XII dari 15 Kabupaten/kota, dan sebagai juara umum Kota Bandar Lampung, disusul Kabupaten Tanggamus menduduki Peringkat II, dan Peringkat III Kota Metro.
Selanjutnya Kabupaten Pringsewu ke-IV, Lampung Tengah ke-V, Lampung Selatan ke-VI, Lampung Timur ke-VII, Kabupaten Pesawaran ke-VIII, Kabupaten Way Kanan ke-IX, Lampung Utara ke- X, Kabupaten Tulang Bawang Barat ke-XI, Kabupaten Mesuji ke-XII, Lampung Barat ke-XIII, Tulangbawang ke-XIV, dan terakhir Kabupaten Pesisir Barat ke-XV.
Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Lampung ke-50 di mulai dengan laporan Ketua LPTQ Provinsi Lampung Qudratul Ikhwan dalam laporannya menyampaikan, bila Event bergengsi yang berlangsung sejak 6 oktober 2023 yang lalu resmi ditutup malam ini oleh Gubernur Lampung. Dalam kesempatan yang sama Wali Kota Bandar Lampung menyampaikan terima kasih kepada semua pihak hingga mulai dari persiapan sampai dengan penutupan malam ini berjalan lancar”.
Sementara itu, Gubernur Lampung Arinal Junaidi, juga tak lupa berterima kasih atas peran seluruh pihak, utamanya Pemkot Bandar Lampung, Kanwil Kemenag Provinsi Lampung, pengurus LPTQ se-Provinsi Lampung, Kemenag Kab/Kota se-Provinsi Lampung dewan hakim, serta para kafilah yang telah mengikuti dan menyukseskan musabaqah ini. Ia berharap seluruh ikhtiar ini dibalas oleh kebaikan dan keberkahan oleh Allah SWT. ”Mudah-mudahan barokah Qur’an terlimpahkan kepada warga Kota Bandar Lampung, masyarakat Lampung dan juga Indonesia” imbuhnya
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi juga berpesan kepada para pemenang jangan cepat merasa puas gunakan keberhasilan kali ini sebagai motifasi dan untuk terus berkembang guna memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat dan negara khususnya Provinsi Lampung dan bagi yang belum jangan berkecil hati, karena tujuan utama pada MTQ kali ini bukan untuk meraih juara dan mencari piala akan tetapi untuk syiar islam guna mencetak generasi muda yang Qur’ani. (ba/m)